BERITA

WEBINAR GEJALA DAN TANDA STROKE SERTA PENGENALAN ALAT TRANSCRANIAL MAGNETIC STIMULATIONS (TMS) DI RSUD HAJI PROVINSI JAWA TIMUR

04 November 2021



Surabaya-Hari Stroke Sedunia adalah kesempatan untuk meningkatkan kesadaran tentang penyakit stroke. Dengan mengenali gejala dan tanda stroke, faktor-faktorrisiko stroke dan akibat yang terjadi jika terserang stroke, diharapkan masyarakat bias berkontribusi untuk mengurangi mortalitas dan morbiditas akibat stroke. Ini juga merupakan kesempatan untuk mengajak para pembuat keputusan di tingkat global, regional dan nasional untuk meningkatkan pencegahan stroke, akses kepengobatan akut dan dukungan bagi para penyintas stroke dan keluarganya.

Kegiatan ini dilakukan secara daring/zoom dengan narasumber dr. Deby Wahyuning Hadi, Sp.S (Dokter Spesialis Saraf RSUD Dr. Soetomo Surabaya) dr. Nuning Puspitaningrum, Sp.S (Dokter Spesialis Saraf RSUD Haji Surabaya) yang bertujuan dalam webinar ini Berbagi pengetahuan tentang gejala dan tanda stroke Pengenalan alat Transcranial Magnetic Stimulation sebagai pilihan tata laksana paska stroke. Dalam kegiatan ini di ikuti sebanyak 500 peserta baik dari internal RSUD Haji Prov Jatim dan Eksternal baik dari masyarakat awam dll.

-Hukmas dan Pemasaran-


  POJOK BERITA

SURABAYA - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elesti ... Selengkapnya
SURABAYA, 7 APRIL 2025 - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menga ... Selengkapnya
YOGYAKARTA, - Komitmen pencegahan dan pemberantasan korupsi yang teguh dilakukan Pemerintah Provi ... Selengkapnya
SURABAYA - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menerbitkan Surat Edaran (SE) terkait pel ... Selengkapnya