Konsultasi Online


 Mulai konsultasi

AHMAD ARIF CHUSNUDDIN, 21 Jun 2024

Konsultasi
:
Mau tanya jadwal untuk konsultasi atau poli jantung di rsud haji?

Jawab

:

Assalamualaikum wr.wb.

Yth Bpk/Ibu Ahmad

Kami informasikan untuk jadwal poli jantung setiap hari senin - jum'at. Untuk jam loket pendaftaran poli jantung hari senin - kamis pkl 07.00-12.00 WIB dan jum'at pkl 07.00-10.30 WIB.

Terimakasih telah mengunjungi website RSUD Haji Provinsi Jawa Timur. Kami tunggu kunjungan anda,semoga sehat selalu.

Wasalamualaikum wr.wb.

ARNETA SAKHINA SEPTIANINGRUM, , 20 Jun 2024

Konsultasi
:
Izin bertanya, apakah di RSUD haji ada alat untuk tes barium meal pada anak 1 tahun? Jika ada, biaya nya berapa? Terima kasih

Jawab

:

Assalamualaikum wr wb,

Yth Bu Arneta

Kami informasikan mengenai hal tsb silahkan hub poli anak pada hari kerja di 031-5924000 ext. 5922.

Terimakasih telah mengunjungi website RSUD Haji Provinsi Jawa Timur. Kami tunggu kunjungan anda,semoga sehat selalu.

Wasalamualaikum.

 

 

 

ERINA , 20 Jun 2024

Konsultasi
:
permisi dok mau bertanya mengenai pemasangan gigi palsu, saya perlu memasang 3 gigi palsu geraham kira kira untuk biaya nya berapa ya? untuk permanen dan yang lepas pasang, terimakasih

Jawab

:

Assalamualaikum wr wb,

Yth Bu Erina

Kami infromasikan mengenai tindakan tsb silahkan melakukan pemeriksaan di poli gigi Rsud Haji untuk pemeriksaan lebih lanjut oleh dokter spesialis.

Terimakasih telah mengunjungi website RSUD Haji Provinsi Jawa Timur. Kami tunggu kunjungan anda,semoga sehat selalu.

Wasalamualaikum.

 

ANA NAHDIAH IRFANI, 20 Jun 2024

Konsultasi
:
Selamat sore, izin bertanya kemarin nenek saya sudah periksa di RSUD Haji dan mendapatkan obat untuk kanker ususnya. Tapi ternyata disana tidak ada dan beri turunan resep. Pihak depo farmasi bilang untuk menunggu telepon dari sana tapi hingga saat ini masih belum ada yang menghubungi. Saya mencoba menghubungi nomor yang tertera pada turunan resep tapi nomornya tidak terdaftar. Lalu saya harus bagaimana ya? Apakah obat ini akan tetap didapatkan dari RS apa saya harus tebus obat tersebut diluar? Karena biasanya dapat obat tersebut

Jawab

:

Assalamualaikum wr wb,

Yth Bu Ana

Kami informasikan mengenai hal tsb silahkan hub wa petugas apotik di  087765202403 bu Yustin.

Terimakasih telah mengunjungi website RSUD Haji Provinsi Jawa Timur. Kami tunggu kunjungan anda,semoga sehat selalu.

Wasalamualaikum.

 

ALFIA, 15 Jun 2024

Konsultasi
:
Selamat pagi. Mohon izin bertanya. Untuk test alergi secara menyeluruh untuk dewasa dan anak usia 4th berapa ya ? Dan apa saja prosedure nya. Mohon info . Terimakasih banyak

Jawab

:

Assalamualaikum

Yth Bpk/Ibu Alfia

Kami informasikan untuk tindakan tersebut bisa konsultasi terlebih dahulu di poli spesialis.

Jam pendaftaran poli dalam hari senin-kamis pkl 07.00 - 12.00 WIB dan jum'at pkl 07.00 - 10.30 WIB.

Terimakasih telah mengunjungi website RSUD Haji Provinsi Jawa Timur. Kami tunggu kunjungan anda,semoga sehat selalu.

Wasalamualaikum.

‹ First135136137138139Last ›
 Mulai konsultasi
  BERITA TERBARU