Konsultasi Online


 Mulai konsultasi

HAKIM, 18 Apr 2013

Konsultasi
:
assalamualaikum, brp biaya untuk total obat dan operasi katarak? berapa hari untuk opname nya?

Jawab

:

Wa'alaikumssalam Wr wb,Bpk Hakim Yang Terhormat Total Biaya obat dan Operasi Katarak ada 2 macam. 1.Operasi katarak tdk menggunakan Mesin Total biayanya termasuk berkisar Rp.4.500.000,- sudah termasuk obat ( unt non pavilyun) 2.Operasi Katarak dengan menggunakan Mesin Total biayanya termasuk obat berkisar Rp.7.000.000,- (unt Non Pavilyun) Opnamenya kurang lebih 3 hari 2 Malam,akan tetapi perlu dilakukan pemeriksaan terlibih dahulu di Poli Mata RSU Haji,unt Informasi lebih lanjut Bpk Bisa telpon di Poli Mata pada jam kerja 031-5924000 ext 5940 Terima kasih,Wassalam'mualaikum Wr Wb

YUTA, 17 Apr 2013

Konsultasi
:
Poli kecantikan buka jam berapa? dan biayanya berapa

Jawab

:

Assalamu'alaikum Ibu/sdri Yuta Yang Terhormat,Poli Kecantikan buka tiap hari senin s/d kamis jam 08.00 s/d 11.00 dan hari jum'at jam 08.00 s/d 10.00 Wib. biaya tergantung dari jenis tindakan yg diberikan,untuk lebih jelasnya saya sarankan konsultasi langsung ke poli kecantikan RSU Haji di Tower Arofah Lt5 atau telp ke Poli Mata 031-5924000 ext 5150 Terima Kasih,Wassalam'mualaikum Wr wb.

YANTI, 14 Apr 2013

Konsultasi
:
dokter diet prakteknya jam berapa dan hari apa ?untuk penanganan diet pertama sampai berapa ya?

Jawab

:

Assalamu'alaikum Wr Wb Ibu yanti yang Terhormat,saat ini RSU Haji Sby belum memiliki dokter klinik Gizi akan tetapi RSU Haji Sby meliliki Poli Gizi Yang ditangani Ahli Gizi,Poli Gizi buka Tiap Hari Senin s/d Kamis jam 08.00 s/d 11.00 Wib dan Hari Jum'at jam 08.00 s/d 10.00 Wib. untuk penanganan diet,Ibu Yanti kami sarankan untuk konsultasi langsung di Poli Gizi atau telp Poli Gizi 031-5924000 ext 5923.Terima kasih,Wassalam'mualaikum Wr Wb.

MIRTA, 11 Apr 2013

Konsultasi
:
mau tanya... bila menjadi anggota askes dg wilayah sidoarjo.. apakah bisa melakukan proses persalinan di RSU haji? apa saja syaratnya? minta tolong perincian biaya kalo bisa.. m4.ladewi@gmail.com

Jawab

:

Assalamu'alaikum Ibu Mirta yg kami hormati Anggota Askes Wilayah Sidoarja bisa melakukan Persalinan Di RSU Haji Sby..dengan Persyaratan langsung jika persalinan lewat VK IGD RSU Haji jika lewat Poli Hamil IBu Mirta hrs membawa Rujukan dari RS setempat ditujukan ke Poli Hamil RSU.Haji Surabaya,mengenai biaya Persalinan ditanggung ASKES sesuai Golongan untuk Informasi lebih lanjut telp Adm kerjasama 031-5924000 ext 5046 Wassalam,Terimakasih

ADI WALOYO, 05 Apr 2013

Konsultasi
:
Saya mau tanya, untuk biaya persalinan dengan operasi caesar sampai berapa? Terus syarat untuk persalinan di RS. Haji bagaimana? Kalau mendadak bisa apa tidak? Karena usia kehamilan istri saya saat ini sudah 8 bulan.

Jawab

:

Ass. Wr. Wb. Bapak Adi yang terhormat. biaya persalinan tergantung kelasnya. kelas I & II normal : Rp. 1.240.000 cesar : Rp. 3.025.000 kelas III normal : Rp. 1.125.000 cesar : Rp. 2.800.000 Pav A normal : Rp. 5.390.000 cesar : Rp. 7.695.000 Pav B normal : Rp. 4.615.000 cesar : Rp. 7.520.000 Pav C normal : Rp. 3.840.000 cesar : Rp. 6.145.000 Pav D normal : Rp. 2.425.000 cesar : Rp. 5.490.000. Untuk syaratnya bapak menggunakan fasilitas apa? umum, askes, atau jampersal? dan paling tidak harus membawa surat rujukan dari rumah sakit, puskesmas atau dokter sebelumnya terima kasih Wass. Wr.Wb.
‹ First14661467146814691470Last ›
 Mulai konsultasi
  BERITA TERBARU